Ilustrasi jumlah penumpang kapal laut yang meningkat/Google

JAYAPURA (PB) – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Papua menunjukkan jumlah penumpang yang berangkat menggunakan angkutan laut pada Juni 2017 mengalami peningkatan sebesar 92,38 persen, yaitu dari 7.727 orang pada Mei 2017 menjadi 14.865 orang.

Seperti yang dijelaskan Kepala Bidang Statistik dan Distribusi BPS Papua Bambang Wahyu Ponco Aji dan Kepala Bidang Provinsi BPS Papua Beti Yayu Yuningsih saat memberikan rilis bulanan di Kantor BPS Papua, Selasa (1/8) di Jayapura.

“Jumlah penumpang yang datang dengan angkutan laut pada Juni 2017 mengalami peningkatan sebesar 36,62 persen, yaitu dari 7.486 orang pada Mei 2017 menjadi 10.227 orang,” urainya.

Untuk volume barang yang dimuat pada Juni 2017, jelasnya, tercatat sebesar 21.479 ton atau turun 2,47 persen dibanding volumenya pada Mei 2017 yang sebesar 22.023 ton.

“Volume barang yang dibongkar pada Juni 2017 tercatat sebesar 81.091 ton atau turun 3,74 persen dibanding volumenya pada Mei 2017 yang sebesar 84.243 ton,” tandasnya.

Diketahui data transportasi yang disajikan BPS adalah data yang diolah dari dokumen Pelabuhan Laut (Merauke dan Jayapura). Data Pelabuhan Laut tidak termasuk ASDP dan Penyeberangan lainnya. (YMF)

Facebook Comments Box